Header Ads

Seo Services

Peranan Batubara di Dunia

Batubara adalah salah satu sumber energi yang penting bagi dunia, yang digunakan oleh pembangkit listrik untuk menghasilkan listrik hampir 39% di seluruh dunia. Di banyak negara angka-angka ini jauh lebih tinggi:

Polandia menggunakan batubara sebesar 93% untuk pembangkit listrik; Afrika Selatan 93%; Australia 80%, Cina 78%; India 69%; Maroko 69%, Khazastan 70% dan Indonesia sebesar 71%. Batubara merupakan sumber energi yang mengalami pertumbuhan yang paling cepat di dunia di tahun-tahun belakangan ini – lebih cepat daripada gas, minyak, nuklir, air dan sumber daya pengganti.
Sumber energi Batubara menjadi pilihan dengan berbagai pertimbangan sebagai berikut :
-   Cadangan batubara sangat banyak dan akan tersedia untuk masa depan, yang sudah dapat diperkirakan, tanpa menimbulkan masalah geopolitk atau keamanan.
-       Batubara tersedia dari berbagai sumber yang banyak pada pasar dunia yang terpasok dengan baik.
- Batubara dapat dengan mudah disimpan dipembangkit-pembangkit listrik dan persediaannya dapat digunakan dalam keadaan darurat.
-       Pembangkit listrik tenaga uap tidak tergantung pada cuaca dan dapat digunakan sebagai pendukung pembangkit listrik tenaga angin dan tenaga air
-       Batubara tidak memerlukan jaringan pipa dengan tekanan tinggi atau jalur pasokan khusus.
-  Jalur pasokan batubara tidak perlu penjagaan yang membutuhkan biaya yang tinggi.
Pertimbangan-pertimbangan tersebut membantu menstabilkan harga energi melalui persaingan antar bahan bakar. Itulah mengapa, batubara telah memainkan peran yang sangat penting ini selama berabad-abad, yang tidak hanya membangkitkan listrik, namun juga merupakan bahan bakar utama bagi produksi baja dan semen, serta kegiatan-kegiatan industri lainnya.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.